Cari Film

Saturday, December 11, 2010

sinopsis buried

Buried (2010)

Film Buried ini dibintangi oleh Ryan Reynold (Paul Conroy) dan artis cantik Samantha Mathis (Linda Conroy (voice) ). Film ini diproduksi oleh studio besar Lions gate dan film ini berjenis film Thriller.

lihat buried movie trailer

Paul Conroy (Ryan Reynolds) belum siap untuk mati. Saat ia terbangun 6 kaki dibawah tanah dengan tidak mengetahui siapa yang menempatkan dia disana dan apa sebabnya, kehidupan sopir truk dan ayah ini seperti di neraka, berjuang untuk bertahan hidup.

Terkubur hanya dengan satu ponsel dan korek api, komunikasi dengan dunia luar yang terbatas. Sinyal buruk, baterai menipis, dan pasokan oksigen berkurang menjadi musuh terburuk dalam terbatasnya waktu - panik, putus asa dan frustrasi, Paulus hanya memiliki waktu 90 menit untuk menyelamatkan diri sebelum mimpi buruknya menjadi kenyataan

Film ini direlease pada tanggal 26 september 2010.

Official website :
- http://www.experienceburied.com/index.html

Produksi :
- Lions Gate

Pemain :
- Ryan Reynolds (Paul Conroy)
- Stephen Tobolowsky (Alan Davenport (voice) )
- Samantha Mathis (Linda Conroy (voice) )
- Erik Palladino (Special Agent Harris (voice) )
- Ivana Miño (Pamela Lutti)

Sutradara :
- Rodrigo Cortés

sumber : 21cineplex.com

lihat sinopsis hollywood movie box office lainnya


Buried (2010)


Udara pengap, tanpa cahaya, dan ruang gerak yang terbatas, serta di sisi lain ancaman kematian terus mendekat. Yah, barangkali itulah yang dirasakan Paul Conroy, seorang sopir truk yang mengalami siksa penyanderaan oleh tentara Iraq dalam sebuah film berjudul Buried.

Tanpa mengetahui sebab dan kesalahanya, tiba-tiba Paul Conroy yang diperankan Ryan Reynold itu terbangun di sebuah peti kayu yang tertimbun di dalam pasir, dengan bermodal korek Zippo dan telepon selular yang memiliki baterai terbatas.

Dalam kepanikanya itu tiba-tiba dikagetkan dengan bunyi dering selularnya dari seseorang yang misterius, yang mengancam tidak akan membebaskan siksaan tersebut jika tidak menebus uang senilai US$ 1 juta dalam waktu 90 menit.

Dua buah alat penerang, pisau dan secarik kertas berisi ancaman pun akhirnya ditunjukan oleh lelaki misterius itu di sela-sela peti kayu itu usai menyepakati tebusan US$ 1 juta. Namun, Conroy harus berpikir keras, kemana ia harus mencari bantuan dan sebuah perjuangan baru dimulai.

Beberapa kali ia mencoba menelpon istrinya Linda Conroy (Samantha Mathis), namun selalu mailbox. Namun ia berhasil menghubungi sang ibu yang sudah terbaring di panti jompo, Conroy pun menyampaikan pesan terakhir meski sang ibu sudah pikun.

Setelah berusaha keras dengan sinyal yang sangat kecil, akhirnya ia pun berhasil menghubungi FBI dan pihak perusahaan tempat ia bekerja. Namun sayang, pihak perusahaan tidak mau membayar tebusan tersebut, bahkan yang lebih menyakitkan, Conroy harus dikeluarkan dari pekerjaannya.

Di tengah-tengah kondisi seperti itu, setiap beberapa menit lelaki misterius itu terus meneror dengan ancaman pembunuhan istri dan anaknya di Amerika. Ia juga memaksa Conroy melihat pesan video rekaman temanya, Pamella, sesaat menjelang kematian dengan tembakan di kepala karena tidak mengabulkan tebusan.

Kabar baik yang diterima Conroy dari FBI tampaknya cukup menggembirakan, pasalnya FBI sudah dapat mendeteksi keberadaan Conroy. Namun sudah dua jam lebih belum juga menemukan lokasi Conroy.

Kondisi Conroy semakin lemah dengan oksigen yang menipis, rasa stres yang dialami Conroy pun semakin memuncak. Sementara situasi di dalam peti semakin kritis, dari mulai ular berbisa sampai guncangan dan benda yang menembus ke peti akibat ledakan bom yang terdengar kuat di telinga Conroy. Ribuan butir pasir dari sela-sela peti kayu pun terus menghujani tubuhnya hingga sulit bernafas.

Apakah Anda suka dengan film yang menawarkan ketegangan? Kalau iya, tak ada salahnya datang ke bioskop untuk menyaksikan film ini. Ada kejutan tak diduga di akhir film yang akan membuat Anda penasaran. Selamat menonton.(ADO)

sumber : liputan6.com

4 comments:

Tonny said...

Film thriller yang gampang dibuat,kenapa status facebook buried difoto gitu?
www.tjutji-inn.com

Anonymous said...

The worst movie ever!!!

Anonymous said...

kerenn...kerenn...

Anonymous said...

bagus koo....idenya orisinil..